Sekolah Minggu Vihara Guna Dharma pertama kali diselenggarakan pada tanggal 6 Oktober 2019.
Tujuan dari sekolah minggu ini adalah menjadi wadah bagi anak-anak usia TK dan SD untuk mempelajari Buddha Dharma yang mungkin mereka tidak bisa peroleh di sekolah. Karena pandemi Covid 19 menyebabkan banyak tempat ibadah tutup, hal ini juga berimbas pada penyelenggaran pembelajaran Buddha Dharma secara tatap muka untuk anak-anak menjadi terhambat. Oleh sebab itu, pada tanggal 7 Februari 2021, sekolah minggu Vihara Guna Dharma beralih menjadi sistem online.